Boyolali – Jajaran Polres Boyolali bersama Forum Koordinasi Pimpinan
Daerah (Forkopimda) menggelar patroli skala besar dalam pengamanan ketat
malam Natal, Rabu malam. Patroli tersebut dipimpin langsung oleh
Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto dan dihadiri Bupati Boyolali
Agus Irawan, serta Dandim 0724 Letkol Inf Dhanu Anggoro sebagai wujud
sinergitas lintas sektor dalam menjaga keamanan dan ketertiban
masyarakat.
Kegiatan patroli skala besar ini dimulai pada Rabu
pukul 19.30 WIB hingga selesai, dengan titik start dari Pendopo Alit
Boyolali. Patroli melibatkan personel gabungan dari Polres Boyolali,
TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan, serta instansi terkait lainnya.
Adapun
rute patroli menyasar sejumlah lokasi prioritas pelaksanaan ibadah
Natal, di antaranya Gereja Katolik Hati Tak Bernoda Maria di Jalan
Merbabu Boyolali serta Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Simo.
Di
setiap lokasi, rombongan patroli melakukan pengecekan langsung kesiapan
pengamanan, personel yang bertugas, serta situasi lingkungan sekitar
gereja.
Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto menyampaikan bahwa
patroli skala besar ini merupakan langkah preventif untuk memastikan
umat Kristiani dapat melaksanakan ibadah Natal dengan aman, nyaman, dan
khusyuk.
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai wujud sinergitas Forkopimda dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah.
“Pengamanan
malam Natal kami laksanakan secara maksimal dengan melibatkan seluruh
unsur terkait. Kehadiran petugas di lapangan diharapkan mampu memberikan
rasa aman kepada masyarakat serta mencegah potensi gangguan kamtibmas,”
ujar Kapolres.
Selama pelaksanaan patroli, situasi di wilayah
Kabupaten Boyolali terpantau aman dan kondusif. Polres Boyolali
mengimbau seluruh masyarakat untuk terus menjaga toleransi antarumat
beragama serta bersama-sama menciptakan suasana damai selama perayaan
Natal dan Tahun Baru.
.jpeg)